Trik Membuat Video Story WhatsApp Lebih Dari 30 Detik


Kabar baik bagi Sobat pengguna aplikasi WhatsApp karena kali ini Mediainfo21 akan berbagi trik dalam membuat video story Whatsapp agar lebih dari 30 detik. Trik ini tidak memerlukan apk tambahan ya sob apalagi sampai diharuskan me-Root smartphone Sobat. 

WhatsApp memang salah satu aplikasi yang menyimpan banyak trik dan tips seperti apa yang sudah kami bahas yaitu menghapus atau menarik kembalik pesan whatsapp yang sudah terkirim dll. Selain itu, WhatsApp adalah aplikasi yang memiliki fitur-fitur unik yang dimilikinya. 

TERNYATA INILAH CARA RAHASIA MEMBUAT VIDEO STORY WHATSAPP LEBIH DARI 30 DETIK

Kira-kira bagaimana ya caranya? daripada kelamaan dan membuat sobat semakin penasaran mending langsung saja kita simak dan ikuti caranya dibawah ini.

1. Sobat buka aplikasi WhatsApp lalu tap menu status dan pilih icon tambah yang ada di aplikasi whatsapp sobat.
Membuat video story
2. Kemudian cari video yang akan sobat bagikan dan pastikan video tersebut berdurasi lebih dari 30 detik.
Pilih video yang berdurasi lebih dari 30 detik
3. Jika sudah memilih dan disini sobat akan diperintahkan memotong video yang akan dibagikan itu, sobat potong bagian pertama dengan durasi 30 detik. lalu sobat upload dan lanjut ke cara no. 4.
potong bagian pertama ini
4. Ulangi langkah tadi lalu sobat pilih kembali video yang sama dengan yang barusan sudah sobat uploadkemudian sobat bisa mulai memotongnya kembali. Namun, di mulai dari 30 detik video story awal sobat dan selanjutnya sobat bisa meng-uploadnya kembali.
memotong bagian kedua
5. Nah, sekarang lihat hasilnya video story sobat sudah menjadi lebih dari 30 detik bukan? jika sobat memotong video tadi dengan teliti pasti video story whatsapp sobat tidak akan kelihatan perpindahan antara video nya. 
Hasil video lebih dari 30 detik
Bagaimana menurut sobat? sangat mudah dan sederhana sekali bukan? Begitulah Trik Membuat Video Story WhatsApp Lebih Dari 30 Detik. Jika sobat ingin menyampaikan pendapat atau ingin menyampaikan kritik dan saran. Sobat dapat menyampaikanya dikolom Komentar atau dengan mengirim via e-mail. Jangan lupa untuk share ya sob!

Baca Juga Lainya:

1 Response to "Trik Membuat Video Story WhatsApp Lebih Dari 30 Detik "