Tips Merawat Power Bank Agar Lebih Awet dan Tidak Cepat Rusak


Meskipun smartphone jaman sekarang rata-rata sudah memiliki kapasitas baterai yang besar yang pastinya membuat smartphone dapat digunakan lebih lama namun, walaupun sudah memiliki kapasitas baterai yang besar Power bank masih tetap dibutuhkan.

Alasanya power bank dapat membantu sobat jika baterai smartphone sobat tiba-tiba habis disaat digunakan untuk hal penting atau bahkan disaat sedang bermain game. Apalagi ditambah dengan nilai kepraktisan yang dimiliki power bank yakni, dapat dibawa kemana-mana dan bentuknya pun tidak terlalu menguras tempat bahkan banyak juga yang dapat dimasukan ke dalam saku. 

Namun, banyak hal yang sering dilakukan para pengguna power bank yang malah menimbulkan efek yang sangat buruk pada power bank yang ia gunakan tersebut. Akibatnya daya tahan power bank menurun dan sering terjadi error. Sama hal nya dengan barang elektronik yang lain power bank juga perlu dirawat baik-baik jika ingin kualitas atau daya fungsi nya tetap awet dan tidak menjadi cepat rusak. 

lantas bagaimana kah caranya merawat agar power bank akan tetap awet walaupun sering dipakai setiap hari? Nah, jika itu jangan khawatir karena MediaInfo21 kali ini akan memberikan tips atau caranya buat sobat-sobat yang membaca artikel ini. 

Merawat Power Bank Agar Lebih Awet dan Tidak Cepat Rusak
kira-kira bagaimana ya cara merawatnya? daripada penasaran, yuk langsung saja kita simak tips nya berikut ini.

1. Jangan Biarkan Power bank Over Charging




Hal ini merupakan hal buruk yang paling sering dilakukan semua orang terhadap smartphone nya maupun terhadap power bank miliknya. Padahal hal ini sangat memicu cepatnya terjadi kerusakan terhadap smartphone dan power bank sobat loh.


Jika terus dibiarkan me-charge hingga over charging pastilah smartphone dan power bank sobat akan cepat rusak atau bahkan sampai tidak dapat digunakan lagi.


Selalu sesekali perhatikan LED indikator pada power bank saat melakukan proses charging, dan jika sobat melakukan charge power bank lalu ditinggal tidur sebaiknya gunakanlah adapter listrik yang memiliki fitur timer karena fitur ini akan berguna sekali untuk menghindari over charging. Dan pastikan sobat sudah tahu ya berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mengisi baterai power bank sobat hingga penuhnya. 


2. Isi Ulang Saat Power bank Mulai Low




Walaupun sobat tidak suka melakukan charge hingga over charging, pastikan saat ingin mengisi ulang baterai, power bank benar-benar dalam keadaan low jangan mengisi baterai power bank disaat power bank sobat masih penuh atau baru terpakai setengahnya. Karena, hal ini pun bisa menjadi pemicu cepatnya power bank sobat rusak.


Biasanya setiap power bank sudah memiliki LED indikator. Dengan LED indikator ini sobat bisa tau keadaan power bank saat low dan saat melakukan charge. Segera charge power bank jika indikator ini sudah menunjukan low biasanya indikator menunjukanya dengan warna merah atau indikator mengedip-ngedip. 


Lalu hindari pula membiarkan power bank sobat sampai kehabisan daya sampai tidak ada sama sekali. Selain akan memperepotkan sobat jika tiba-tiba sobat akan menggunakanya, power bank juga akan mengalami proses pengisian ulang yang lebih lama dan membuat baterai power bank sobat menjadi cepat aus.

3. Jangan Mengisi Ulang Power bank terlalu Sering


Sama seperti baterai yang digunakan pada smartphone power bank juga memiliki jenis baterai yang digunakan, jenis baterai tersebut yakni Li-Ion (Lithium-Ion) dan Li-Po (Lithium-Polimer). Nah, untuk dapat mengecek atau melihat jenis baterai apa yang digunakan power bank sobat, biasanya tertera pada permukaan power bank atau di dalam keterangan di dus power bank itu sendiri.

Kedua jenis baterai tersebut memiliki perbedaan daya tahan pada jumlah siklus isi ulang baterai. Untuk Li-Ion jenis baterai ini memiliki siklus hidup sebanyak 500 kali isi ulang dan sementara Li-Po memiliki siklus hidup hingga 1000 kali isi ulang. 



Jika baterai power bank sudah mencapai siklus maksimalnya, power bank akan terasa cepat habis dan proses isi ulangnya pun menjadi lebih lama. Nah, udah tau kan sekarang kenapa tidak boleh terlalu sering mengisi ulang power bank? tulis jawabanya di kolom komentar ya sob!


4. Jangan Gunakan Smartphone jika sedang Diisi Ulang dengan Power bank



Jika hal ini dilanggar maka proses pengisian ulang baterai smartphone sobat akan menjadi lebih lama dan baterai smartphone sobat juga akan mengalami kerusakan jika terlalu sering melakukan hal seperti ini, biasanya smartphone jika digunakan saat melakukan pengisian ulang baterai smartphone akan cepat panas dan hal ini lah yang memicu baterai smartphone sobat menjadi cepat rusak, apalagi jika sobat gunakan smartphone sobat untuk melakukan isi ulang baterai namun sambil bermain game. Wah, pastinya sobat bisa bayangin dong betapa panasnya smartphone sobat.

Dan ternyata hal ini tidak hanya berakibat buruk bagi smartphone sobat saja loh, hal ini berakibat buruk pula bagi power bank sobat, pasalnya jika power bank saat mengisi ulang smartphone namun sobat menggunakan smartphone yang sedang melakukan pengisian ulang tersebut, aliran listrik pada power bank akan menjadi tidak stabil dan inilah alasanya kenapa jangan menggunakan smartphone jika sedang melakukan pengisian ulang karena berakibat buruk dan akan membuat baterai powerbank sobat menjadi cepat bocor.

5. Hindari Benturan dan Tempat bersuhu Panas


Saat menggunakan sebuah gadget yakni smartphone ataupun power bank perhatikanlah suhu disekitar. Karena gadget khususnya power bank jika digunakan akan mengeluarkan panas dan apabila suhu disekitar panas pula maka akan terjadi sirkulasi udara yang tidak baik pada power bank karena menyimpan panas yang berlebih, dan dampak dari hal ini yakni power bank akan menjadi kusam dan kebocoran pada baterainya.

Selain hindari tempat bersuhu panas, hindari pula benturan. Meskipun ada power bank yang sudah didesain tahan benturan. Apalah daya sekuat-kuatnya buatan manusia jika terlalu sering terbentur maka akan rusak juga.

Apalagi dengan power bank biasa seperti yang sudah banyak beredar dipasaran. Benar-benar tidak dirancang agar tahan benturan, jika mengalami hak demikian sudah pasti akan ada kerusakan pada komponen diluarnya atau bahkan terjadi kerusakan pada komponen dalamnya hingga sampai power bank tidak dapat digunakan kembali.


6. Bersihkan Power bank 




Power bank adalah barang elektronik yang tidak dapat dikatakan sebagai barang murah ya, selain karena harga nya yang bervariasi dikarenakan spesifikasi power bank itu sendiri. lalu apa hubunganya harga dengan membersihkan power bank? 


Hubunganya adalah jika sobat sudah membeli power bank yang bagus memiliki warna cantik dan mahal juga spesifikasi yang mantap, ga asik dong jika power bank tersebut tidak dirawat dengan baik? Mangkanya sering bersihkan power bank agar tampilanya tetap terjaga dan menjadikanya lebih awet untuk digunakan.


Membersihkan power bank dapat dilakukan dengan sangat mudah sekali dan tidak membutuhkan waktu yang lama, yakni dengan cara mengusap-usap permukaan luar power bank menggunakan kain atau menggunakan benda halus lainya yang diberi cairan pencuci piring (sedikit saja) dan jika dirasa sudah cukup bersih, langsung keringkan menggunakan lap kering dan pastikan lakukan dengan hati hati jangan sampai ada cairan yang masuk atau merembes ke dalam bagian dalam power bank, karena jika sampai terjadi maka akan menimbulkan kerusakan pada power bank sobat.


Nah, itulah poin-poin tips untuk merawat power bank agar lebih awet dan tidak cepat rusak. Jika sobat memiliki pendapat atau saran lain, silahkan isi di kolom komentar dibawah ini.

Baca Juga Lainya:

1 Response to "Tips Merawat Power Bank Agar Lebih Awet dan Tidak Cepat Rusak"